Tentara Amerika Berada di Balik Bocornya Dokumen Rahasia Amerika Oleh Wikileaks

Beberapa sumber media Amerika mengungkapkan, bahwa seorang tentara amerika yang dikenal memiliki hubungan sesama jenis berada di balik bocornya data-data rahasia AS oleh Wikileaks. Data-data itu ia peroleh dari menteri luar negeri AS yang kemudian dibongkar oleh situs Wikileaks, di dalamnya juga terdapat dokumen-dokumen rahasia milik beberapa negara lainnya.

Melalui tentara Amerika itu, situs Wikileaks mengaku mendapatkan 250 ribu dokumen rahasia. Belakangan, tentara itu diketahui lahir di Oklahama dan berumur 22 tahun. Sebagaimana dikutip oleh BBC.

Lelaki Amerika ini bergabung dengan militer Amerika sejak 2007 lalu. Ia diketahui sangat menentang beberapa undang-undang Amerika. Ia juga meminta temannya di tentara untuk tidak memberitakan seputar hubungan sesama jenisnya, jika tidak maka ia akan memecatnya.

Menurut BBC, selain tentara Amerika yang berada di balik bocornya dokumen rahasia milik Amerika dan negara-negara lain oleh Wikileaks, pembocoran dokumen rahasia itu juga dibantu oleh Adrian Lamo. Adrian Lamo ikut membantu menyiapkan dokumen-dokumen rahasia itu sebelum diserahkan kepada pendiri situs Wikilieaks, Julian Asanj

No Response to "Tentara Amerika Berada di Balik Bocornya Dokumen Rahasia Amerika Oleh Wikileaks"

Posting Komentar

 
powered by Blogger